
- 02/18/2025
- Alif Sowandono
- 0 Comments
- Artikel Umum
Rektor IPB Sahkan Pengurus Himpunan Alumni FPIK, Komisaris Davai Turut Dilantik
Faktor terpenting bagi perkembangan positif institusi pendidikan, khususnya IPB University, adalah alumninya. Demikian dikatakan Rektor IPB University, Prof. Dr. Arif Satria, SP, MSi, pada pelantikan Pengurus Himpunan Alumni Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Institut Pertanian Bogor (HA FPIK IPB) di Kampus IPB University, Dramaga, Bogor, Jawa Barat.
Di kesempatan itu, Arif Satria, kembali mengingatkan bahwa para alumni IPB University selalu bisa bertahan dengan beradaptasi. “Inovasi berperan penting dalam mengalahkan perkembangan monoton dan stagnan,” ungkapnya.
Rektor IPB yang juga pernah menjadi dosen di jurusan Sosial Ekonomi Perikanan itu juga menambahkan, kiprah alumni yang telah membuktikan keberhasilan mereka dalam hal pengabdian ke masyarakat, akan menjadi inspirasi bagi generasi di bawahnya. Terutama bagi yang saat ini sedang berusaha menyelesaikan studinya di IPB University.
Seiring dengan apa yang disampaikan rektor, di kepengurusan HA FPIK IPB yang akan menempuh masa kerja 2024-2027, memang akan menekankan program-program yang bisa membantu kondisi masyarakat saat ini. Serta pemanfaatan kemajuan teknologi yang tepat guna.
Salah satunya pemanfaatan aplikasi dan laman yang akan segera diluncurkan di 2025 ini. “Aplikasi HACKU nanti bisa diinstal via App Store maupun Play Store oleh seluruh alumni,” ungkap Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat Himpunan Alumni FPIK-IPB, Ir. Nunung Jamilah.
Selanjutnya, untuk memperluas kemanfaatan HACKU ini, Nunung Jamilah akan fokus pada sisi marketing. “Yaitu bagaimana seluruh alumni mau menggunakannya, berinteraksi, berkoneksi dan mengeksloprasi aplikasi tersebut,” imbuhnya.

Bidang Kerja
Adapun untuk susunan kepengurusan HA FPIK IPB 2024-2027 ini, ada enam bidang yang akan bergerak sesuai jalannya roda organisasi sesuai dengan visi, misi, tujuan dan Anggaran Dasar serta Anggaran Rumah Tangga (AD/ART).
Bidang pertama misalnya, akan berkontribusi dalam pengembangan sektor kelautan dan perikanan, melalui kemitraan strategis dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), lembaga negara, lembaga swadaya masyarakat (LSM), hingga swasta.
Baca juga: PT Davai Karya Pratama
Kemudian ada bidang advokasi kebijakan publik dan kebijakan strategis yang salah satu tugasnya menerbitkan aturan untuk internal pengurus, mengenai aturan berkomunikasi dengan pihak luar. Terutama dengan media, agar organisasi terhindar dari tuntutan hukum.

Dari seluruh bidang yang ada di HA FPIK IPB 2024-2027 tersebut, ada bidang yang bertugas meningkatkan kualitas alumni di dunia kerja, kualitas generasi penerus (mahasiswa), dan kualitas sistem dukungan alumni terhadap kesuksesan lulusan FPIK-IPB.
Di bidang tersebutlah Komisaris Davai Group, Achmad Rivai, masuk sebagai salah satu pengurusnya. Bersama dengan tujuh anggota lainnya di Bidang Edukasi dan Kewirausahaan, Achmad Rivai, bertugas melakukan program kuliah umum kepada civitas akademika IPB University, hinggamembuat program hulu-hilir kewirausahaan serta bisnis aplikatif.
Tidak tanggung, target dari HA FPIK IPB untuk bidang tersebut adalah satu event per semester atau dua event per tahun (untuk kuliah umum) dan satu networking serta membuat marketplace app (untuk bisnis aplikatif). Jadi, selamat bertugas Pak Rivai dan para pengurus HA FPIK IPB yang baru!
Leave a Comment